Bahan-Bahan :
- 1 kg
Singkong ( sudah di parut dan di peras)
- 4 butir
Telur
- 1 gelas
Minyak goreng
- 2 gelas
Gula pasir
- 1/2 sdm
Soda kue
- sck
Margarin
- 1 gelas
Air panas
Cara Pembuatan :
1. masak 1 gelas
gula pasir diatas api kecil , aduk hingga gula mencair bila sudah mencair tuang
air panas perlahan masak sampai gula larut semua. bila telah larut
matikan api dan dinginkan.
2. Kocok gula yang
belum di larutkan + telur + soda kue sampai mengembang , setelah
mengembang masukkan singkong parut , minyak goreng dan air karamel ,
aduk sampai tercampur rata .
3. kemudian
masukkan adonan kedalam cetakan atau loyang yang telah di olesi margarin , lalu
kukus selama 45 menit
4. setelah matang
angkat dan beri toping sesuka anda bisa dengan keju dll . bolu singkong karamel
siap di sajikan.
Semoga bermanfaat
bagi yang membacanya ,
RAHMAT NUROKHIM
adalah Seorang Baker Dari Sumatera Barat Tepatnya di Kabupaten
Dharmasraya.
Email : Rahmatnurokhim5@gmail.com
Website : www.Bogasmile.com
No comments:
Post a Comment